Headlines News :
Home » , , , » "Mengalami Kecelakaan" Waspadai Modus Penipuan Ini

"Mengalami Kecelakaan" Waspadai Modus Penipuan Ini

NI Made Yanti saat berada di RSUP Sanglah
DENPASAR - Ni Made Yanti (22) menangis tersedu. Ia tak mampu menyembunyikan kepanikan di IRD RSUP Sanglah, Kamis (22/1). Ia baru saja ditelepon seseorang, mengabarkan anaknya sulungnya mengalami kecelakaan.

Sejak tiba di IRD RSUP Sanglah, ibu muda itu terlihat berlari mondar mandir sembari menangis. Kabar dari telepon tak dikenal itu menyebutkan sulungnya, I Gusti Vila Arsana (5) mengalami kecelakaan saat bermain bersama teman sekolahnya di TK Harapan Denpasar.

Kabarnya putra Yanti itu sedang kritis dan mengalami pendarahan di kepala hingga harus dioperasi. Si penelepon meminta Yanti transfer uang Rp 19 juta. Kabar itu sontak membuat Yanti panik dan shock, " Saya sampai tak peduli apapun di sekitar saya. Saya takut terjadi apa-apa dengan anak saya," ujar Yanti yang tinggal di Jalan Pendidikan, Sidakarya, Denpasar ini.

Setelah ditenangkan oleh tim keamanan RSUP Sanglah, Yanti mengecek keberadaan anaknya. Hasilnya, tidak ada satu pun pasien di RSUP Sanglah yang bernama I Gusti Vila Arsana.

Karmini (44), nenek Vila Arsana, saat itu ia baru saja mengantar cucunya sekolah di TK Harapan Denpasar. Tak lama sampai di rumah tiba-tiba ada kabar tersebut.

" Saya sempat bingung, baru saja Vila saya antar kesekolah, dia baik baik saja masuk kelas dan setelah saya sampai rumah tiba" ada kabar seperti itu, saat itu saya antara bingung dan panik ," ujar Karmini.

Made Sudistra (46) , kakek Vila, yang sempat emosi menyesalkan tindakan penipuan ini. "Entah, saya tidak tahu dari mana penipu tersebut mendapatkan data cucu saya dan nomor HP ibunya. Jika saja tadi ada uang Rp 19 juta, pasti ibunya percaya dan langsung mentransfernya karena panik," ujarnya.





propinsibali.com_____
sumber : tribun
Share this article :

Pengunjung Blog Ini:


Recent Post

Popular Posts

Top News

Wanita Ini Kritis setelah Lawan Penjambret di Seminyak

Korban pejambretan dirawat intensif di IGD RSUP Sanglah, Sabtu (24/12/2016). DENPASAR - Tangis Eris dan keluarganya tak mampu lagi ter...

The Others News

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Kuta Selatan - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen