Headlines News :
Home » , » Miss World Seluruhnya di Bali

Miss World Seluruhnya di Bali

Seluruh rangkaian kontes kecantikan sedunia itu mulai dari kedatangan peserta dan kru, karantina, kunjungan yang rencananya akan dilakukan ke Yogyakarta dan Jakarta, hingga malam final yang sedianya direncanakan berlangsung di Sentul, Bogor, akan pindahkan seluruhnya ke Bali.
Jakarta  - Seluruh kegiatan kontes kecantikan Miss World 2013 akhirnya diselenggarakan sepenuhnya di Bali setelah banyak mendapat kecaman dari ormas keagamaan beberapa waktu sebelumnya.

"Berdasarkan keputusan pemerintah, akhirnya diputuskan pelaksanaan Miss World 2013 semuanya diselenggarakan di Bali," kata CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo dalam jumpa pers di Jakarta, Senin.

Pengumuman resmi yang disampaikan grup perusahaan yang juga bertindak sebagai panitia itu, lanjut Hary, disepakati sesuai dengan surat keputusan yang diedarkan oleh Pemerintah.

Dengan demikian, seluruh rangkaian kontes kecantikan sedunia itu mulai dari kedatangan peserta dan kru, karantina, kunjungan yang rencananya akan dilakukan ke Yogyakarta dan Jakarta, hingga malam final yang sedianya direncanakan berlangsung di Sentul, Bogor, akan pindahkan seluruhnya ke Bali.

Meski kecewa dengan keputusan tersebut, calon wakil presiden yang diusung Partai Hanura itu mengaku legawa dan menghormati keputusan tersebut.

"Tentunya kami seluruh panitia yang terlibat akan taat hukum dan akan mengikuti, kami tunduk," katanya.

Namun, Hary menganggap pemindahan lokasi acara Miss World tidak seharusnya terjadi.

"Seharusnya tidak terjadi, bagaimanapun, tidak ada dampak negatif kegiatan ini. Karena sudah disesuaikan dengan aturan hukum dan norma ketimuran," klaimnya.


sumber : Antara Bali
Share this article :

Pengunjung Blog Ini:


Recent Post

Popular Posts

Top News

Wanita Ini Kritis setelah Lawan Penjambret di Seminyak

Korban pejambretan dirawat intensif di IGD RSUP Sanglah, Sabtu (24/12/2016). DENPASAR - Tangis Eris dan keluarganya tak mampu lagi ter...

The Others News

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Kuta Selatan - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen